Filtrasi Air Limbah Menggunakan Mesin Reverse Osmosis

Pengolahan air limbah penting dilakukan, baik industri maupun rumah tangga. Limbah yang dibuang secara sembarangan tanpa melalui proses pengolahan dan filtrasi akan menimbulkan bahaya air limbah seperti pencemaran dan bencana.

Saat ini, kesadaran terhadap lingkungan dan green ekologi sudah makin meningkat, sehingga memunculkan teknologi yang membuat pengolahan limbah menjadi mudah. Salah satunya yaitu mesin Reverse Osmosis (RO).

Seperti apa proses pengolahan menggunakan mesin ini? Simak penjelasannya dibawah ini. 

Filtrasi Air Limbah Menggunakan Mesin Reverse Osmosis

Pentingnya Melakukan Filtrasi Air Limbah

Pada proses pengolahan air limbah menjadi air bersih, air buangan tersebut akan melalui proses penyaringan. Penyaringan air limbah merupakan sistem pengolahan limbah cair dengan memisahkan zat padat dari fluida. Tujuannya, untuk menghilangkan partikel tersuspensi dengan cara menyaringnya.

Ada beberapa langkah yang dilakukan dalam proses penyaringan. Tujuannya untuk memastikan air bisa digunakan kembali sesuai persyaratan dan memenuhi standar pembuangan yang telah ditetapkan. Penyaringan juga memastikan pengurangan biaya operasional pada sistem pengolahan air dan pemolesan hilir.

Sederhananya, proses penyaringan ini seperti proses pemurnian minyak bumi. Minyak bumi dari tanah tidak akan secara langsung Anda gunakan untuk bahan bakar mobil, pesawat, atau kendaraan lainnya karena bisa menyebabkan keausan pada mesin.

Bahan bakar ini sebelumnya sudah melalui proses penyaringan terlebih dahulu supaya tidak tercampur oleh zat-zat yang bisa merusak mesin. Hasilnya, mesin pada kendaraan bisa beroperasi dengan baik dan tahan lama.

Seperti itulah gambaran pentingnya proses penyaringan pada air. Air harus melalui proses penyaringan untuk mengurangi atau menghilangkan zat-zat berbahaya bagi manusia maupun lingkungan.

Selain itu, proses penyaringan air juga bisa membuat keseluruhan proses pengolahan air bisa efektif dan mengurangi biaya operasional.

Mengapa Filtrasi Air Limbah Harus Pakai Mesin Reverse Osmosis?

Reverse osmosis (RO) merupakan metode penyaringan yang bisa menyaring ion-ion dan berbagai molekul besar dengan cara memberikan tekanan pada larutan ketika berada di salah satu sisi lapisan penyaring.

Reverse osmosis juga merupakan sistem pengolahan air yang punya konsentrasi tinggi melalui membran semipermeabel yang mengubah konsentrasi air menjadi rendah atau encer. Ini bisa terjadi karena ada tekanan osmosis.

Hal ini akan menjadikan zat terlarut mengendap ke lapisan yang telah dialiri tekanan sehingga zat pelarut murni bisa mengalir ke lapisan selanjutnya.

Selanjutnya, air yang keluar dari membran reverse osmosis akan melalui tahap post filter untuk memproses air sebelum masuk ke keran khusus. Mesin ini mempunyai beberapa tahap proses pengolahan air, tergantung pada jumlah post filter dan pre filternya, ada yang 3, 4, bahkan 5 tahapan.

Meskipun mempunyai jumlah tahapan berbeda, setiap reverse osmosis ini mengandung filter karbon dan filter sedimen di samping membran. Membran ini merupakan titik fokus yang berfungsi untuk menghilangkan 98% total padatan terlarut.

Filter sedimen berfungsi untuk mengurangi partikel seperti karat, kotoran, dan debu. Sedangkan filter karbon untuk mengurangi senyawa organik yang mudah menguap, klorin, dan kontaminan lainnya yang membuat air mempunyai rasa dan mengeluarkan bau tidak enak.  

Sistem reverse osmosis ini juga bisa menghilangkan kadar garam, zat fluor, klorin, endapan, herbisida, arsenik, sulfat, nitrat, kalium, pestisida, dan menghilangkan beberapa bakteri. Untuk menghilangkan virus dan orgasme hidup, sebaiknya juga menggunakan ultraviolet.

Penggunaan Reverse Osmosis untuk Filtrasi Air Limbah

Sudah banyak yang menggunakan teknologi reverse osmosis ini untuk mengolah air atau limbah yang ada. Biasanya, pemanfaatan mesin reverse osmosis untuk beberapa hal dibawah.

A. Mengolah Air Laut Menjadi Air Tawar

Teknologi mesin reverse osmosis ini bisa untuk mengolah air asin (air laut) menjadi air tawar (desalinasi) yang bebas dari bakteri, bersih, dan bahkan bisa untuk konsumsi.

B. Memurnikan Air Minum

Banyak orang menggunakan mesin ini untuk memurnikan atau memfilter air kotor menjadi air bersih layak konsumsi dan cocok untuk kebutuhan sehari-hari.

C. Cuci Kendaraan

Air hasil filtrasi menggunakan reverse osmosis juga bisa Anda gunakan untuk mencuci mobil atau kendaraan lainnya. Anda bisa menggunakan air tersebut sebagai bilasan terakhir untuk mencegah bercak pada mobil, karena hasil air dari mesin ini adalah air murni yang kandungan mineralnya rendah.

D. Industri Makanan

Karena sudah terbebas bakteri dan zat berbahaya lainnya, hasil air dari reverse osmosis bisa untuk mendukung penelitian di industri makanan. Dengan menggunakan air ini, maka bisa memberi keuntungan yakni biaya operasional yang rendah.

E. Memurnikan Air Limbah

Reverse osmosis juga dapat digunakan untuk menyaring hasil limbah yang sudah di proses melalui beberapa proses seperti primary, secondary dan tertiary. setelah itu untuk memaksimalkan hasil yang akan di pakai, dapat disaring kembali dengan Reverse osmosis agar hasilnya setara dengan standar air minum.

F.  Industri Sirup

Masyarakat Amerika Utara dan Kanada menggunakan teknologi reverse osmosis untuk industri maple syrup. Produksi maple syrup menggunakan mesin ini justru menghasilkan produk berkualitas tinggi.

Kelebihan Reverse Osmosis

Inilah beberapa kelebihan mesin filter reverse osmosis yang membuat mesin ini menjadi populer untuk mengolah air limbah:

1. Proses Filtrasi Air Limbah Menjadi Efektif

Mesin reverse osmosis terbukti mampu membersihkan air yang sudah tercampur zat-zat kontaminan yang ukurannya yang tak kasat mata atau mikro.

Selain itu, mesin ini juga bisa menyaring berbagai macam amoeba dan bakteri seperti protozoa.

2. Perawatan Mudah

Pemeliharaan mesin ini terbilang cukup mudah karena tidak membutuhkan banyak perawatan. Mesin ini juga relatif aman, efektif, dan lebih efisien dibandingkan mesin lainnya.

3. Membutuhkan Energi yang Rendah

Filtrasi air limbah menggunakan mesin ini terbukti hanya membutuhkan energi yang relatif rendah. Mesin ini hemat air karena kualitas mesin sudah baik.

4. Sistem Automatic Cleaning

Tipe tertentu memiliki Keunggulan yaitu secara otomatis mesin ini akan membersihkan bagian yang terdapat kotoran atau mengalami penyumbatan. Jadi Anda tidak perlu repot membongkar mesin saat menemukan kotoran. 

5. Tingkat Kemurnian Air Tinggi

Hasil air dari mesin reverse osmosis memiliki tingkat kejernihan mencapai 96-98%. Sehingga air ini akan aman untuk dikonsumsi karena tingkat kemurniannya yang cukup tinggi.

Kekurangan Reverse Osmosis

Di samping kelebihannya, teknologi reverse osmosis juga memiliki kekurangan yang perlu Anda ketahui. Dimana aliran airnya kecil sehingga membutuhkan waktu proses yang cukup lama.

Sudah Tahu Bagaimana Filtrasi Air Limbah Reverse Osmosis?

Itulah informasi tentang proses filtrasi air limbah menggunakan mesin reverse osmosis. Jika ingin mengolah air limbah, selalu perhatikan standar instalasi pengolahan air limbah dan lakukan konsultasi instalasi pengolahan air limbah dengan Tanindo.

Tanindo adalah perusahaan kontraktor yang bergerak dalam bidang instalasi pengolahan air limbah (IPAL), mesin water treatment (WTP), air bersih dan air minum dalam kemasan (AMDK) dan menggunakan beberapa teknologi canggih, tidak terkecuali untuk mesin Reverse Osmosis. Hubungi Tanindo sekarang untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap. 

Semoga bermanfaat.

You cannot copy content of this page